May 30, 2013

BRONGKOS HANDAYANI: Perpaduan Brongkos dan Es Campur

Di siang hari yang terik, tentu rasanya nikmat sekali bila menyegarkan dahaga dengan es campur. Segeeeeeer! Nah, di tempat makan yang satu ini selain dapat merasakan nikmatnya es campur anda juga bisa mencicipi menu andalannya yaitu brongkos. Tahu brongkos, kan? Yup! Makanan ini mirip dengan rawon. Bedanya brongkos berkuah santan makanya terasa pekat. Hanya saja yang membuatnya mirip dengan rawon adalah warna kuahnya yang hitam. Warna hitam ini didapat dari kluwak. Biasanya brongkos dilengkapi dengan kacang tholo, kulit melinjo, dan kadang ada suwiran dagingnya. Rasanya? Enaaaaaaaak banget! Apalagi brongkos di warung ini................................................


Yup, warung Handayani yang terletak di Jalan Gading No. 2 (selatan Alun-Alun Kidul) ini memang menyajikan brongkos sebagai menu utamanya. Berbagai brongkos seperti brongkos koyor (yang merupakan menu favorit) dan brongkos telur bebek memang cocok disantap di siang hari yang terik. Namun, jika anda bukan termasuk penikmat makanan bersantan ini anda bisa mencicipi nasi rames, pecel maupun soto ayam. Tapi menu-menu tersebut rasanya kurang sip kalau tidak ditemani dengan es campur tape dan kelapa. Yummy! Kebayang kan gimana enaknya? hihihi. Untuk menikmati menu ini tidak perlu merogoh kocek anda dalam-dalam. Cukup bawa uang Rp. 25.000 saja anda sudah kenyang dan puas! Mau nyoba? :D








Post a Comment

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Commencez à taper et appuyez sur Entrée pour rechercher